Usaha rumahan yang dilakoni oleh istri saya Nanik sudah mulai digelutinya sejak tahun 2009 lalu, dimana awalnya hanya sekedar hobby, kemudian lama-kelaman mulai menjadi salah satu usaha bisnis yang lumayan menguntungkan.
Nanik pembuat kue yang terletak di Jl Raden Saleh gg Bersama no 7B Palangka Raya ini menerima pesanan segala jenis kue dari kue kering, kue ulang tahun, kue pernikahan, donat kentang, bahkan kue2 tradisional seperti kue tampah, kue sus, kue risoles, dll. selain itu usaha kami juga menerima pesanan untuk nasi kotakan, nasi tumpeng,
Nanik menuturkan, untuk mendapatkan kue ulang tahun berkualitas hasil produksi mereka, konsumen tak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Cukup dengan Rp 10 ribu hingga Rp 350 ribu per kue. “Harga tersebut termasuk murah, pasalnya di toko bakery lainnya, kue sejenis dihargai mulai Rp 95 ribu hingga Rp 800 ribu,” ungkap ibu Nanik
Dengan harga yang murah, produksi rumahan mereka dapat mendapatkan keuntungan yang lumayan per bulannya.
Ukuran kue yang diproduksi berdiameter 6,5 hingga 30x30 cm. Paling laris adalah kue berdiameter 28 x 28 dengan harga Rp 250 ribu. Selain harga terjangkau, ukuran kue tersebut dinilai pas untuk sebuah kue ulang tahun bagi para pelanggan.
Cake Ultah Nayla dan PT KSK |
0 komentar:
Posting Komentar